Daftar isi
Apa Itu Broken Heart Syndrome?
Broken heart syndrome merupakan kondisi kesehatan yang seringkali disebabkan oleh situasi-situasi yang penuh tekanan, seperti kematian orang yang dicintai. Orang dengan sindrom patah hati mungkin mengalami nyeri dada mendadak atau berpikir mereka akan mengalami serangan jantung.
Ciri- Ciri
Gejala broken heart syndrome menyerupai serangan jantung yaitu:
- Merasakan sakit di dada dan napas yang terputus-putus
- Menyebabkan detak jantung tidak teratur bahkan berhenti berdetak beberapa detik (kondisi tersebut harus segera ditangani karena bisa menyebabkan kematian)
Untuk mengetahui secara jelas, apakah ini broken heart syndrome atau serangan jantung, maka harus dilakukan pemeriksaan medis lebih lanjut.
Penyebab
Hal yang menyebabkan broken heart syndrome bukanlah tersumbatnya pembuluh darah namun lebih kepada kejadian-kejadian emosional dan menyebabkan stress berat pada individu tersebut. Misalnya kematian orang yang dicintai, perceraian/putus cinta, kehilangan pekerjaan, divonis penyakit yang berat, dsb.
Penanganan
Dalam kondisi tersebut, ada baiknya jika Anda mengunjungi psikiater untuk dibantu dalam segi obat dan mengunjungi psikologi untuk melakukan konseling dan terapi.