detakhukum.id, Bogor – Asosiasi Pemerintahan Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Bogor, mengusulkan agar pemerintah Kabupaten Bogor memberikan bantuan kendaraan roda empat.
Sebelumnya di bulan November 2024, Pemkab Bogor telah memberikan bantuan kendaraan roda dua kepada seluruh kepala desa se kabupaten Bogor. Dengan tujuan agar masyarakat cepat terlayani. Kali ini para kepala desa mengajukan usulan kendaraan roda empat untuk mobil siaga desa.
Ketua APDESI Kabupaten Bogor, Abdul Azis, mengatakan pengajuan penambahan kendaraan roda empat dinilai efektif dengan persoalaan kebutuhan setiap desa, sekarang ini.
Saya sudah keliling kepada teman-teman di semua wilayah desa di kabupaten Bogor, teman-teman mengajukan usulan kepada saya selaku ketua DPC APDESI, untuk di usulkan kendaraan roda empat dan saya sudah sampaikan usulan itu ke pemkab Bogor.
Saya juga punya laporan dari teman-teman bahwa regulasi seperti, jalan dan lain-lain sudah hampir 95% pekerjaan beres. Adapun soal mobil siaga cuma baru satu di semua desa untuk operasional bukan hanya kepala desa saja yang menggunakan, tapi mobil siaga ini dapat digunakan juga masyarakat di desa, apalagi masyarakatnya ada ribuan. Kita bersyukur Alhamdulillah 416 teman-teman kades semua telah punya mobil pribadi, kata Azis Anwar, kepada wartawan usai menghadiri musrembang di kecamatan Sukaraja, Kamis (12/2/2025).
Selanjutnya, kata ketua APDESI, seperti pengajuan seluruh desa tentang bantuan motor tahun lalu bisa kita lihat percepatan pelaporan yang diberikan ke dinas serta ke Kecamatan, cepat pelayanannya karena pakai motor, kami sekarang mengusulkan bantuan mobil dikarenakan untuk kebutuhan masyarakat seluruhnya, jadi permohonan kami bukan konyol semata-mata, tapi berdasarkan kebutuhan masyarakat seluruh desa yang ada di Kabupaten Bogor.
Adapun selama ini mobil dinas siaga itu merek APV yang sudah jalan 11 tahun sudah kurang memadai, apalagi kebutuhan masyarakat bertambah setiap tahunnya dengan kata lain dibutuhkan sekali dengan penambahan tambahan mobil-mobil ini demi pelayanan.
Kami ini hanya sebatas usulan, dimana saya selaku ketua DPC APDESI Kabupaten Bogor, mengakomodir seluruh teman kades-kades dan memperjuangkan usulannya dalam hal yang layak dan pantas, ini juga baru sebatas usulan dan kalau memang di acc Alhamdulillah, paling tidak kita sudah berbuat mengajukan usulan dari teman-teman kades semua, istilahnya suara desa adalah suara dari masyarakat, (spd)